Kemampuan guru matematika sekolah menengah atas dalam menyusun soal ulangan harian

The ability of high school mathematics teachers in designing daily exam questions

  • Tuti Alawiyah Universitas Riau
  • Yenita Roza Universitas Riau
  • Maimunah Maimunah Universitas Riau
Keywords: indikator pencapaian kompetensi, RPP, soal ulangan harian

Abstract

Kemampuan dalam menyusun soal ulangan harian termasuk salah satu kompetensi pedagogik yang harus dimiliki seorang guru. Pada praktiknya, tidak semua guru menyusun soal ulangan harian dengan berpedoman pada IPK dan KD, sehingga soal sering kali tidak mendukung ketercapaian tujuan pembelajaran. Penelitian ini dilakukan dengan tujuan untuk mendeskripsikan kemampuan guru matematika SMA dalam membuat soal ulangan harian. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif kualitatif. Subjek penelitian terdiri dari lima guru matematika sekolah menengah atas. Pengumpulan data dilakukan menggunakan teknik dokumentasi dengan menganalisis RPP, kisi-kisi soal dan soal ulangan harian yang telah dibuat oleh kelima guru. Analisis data dilakukan dengan menganalisis kesesuaian indikator soal ulangan harian terhadap IPK yang terdapat pada RPP. RPP  dan soal yang dianalisis adalah RPP pada KD 3.1 dan KD 4.1 materi geometri ruang dan RPP pada KD 3.2 dan KD 4.2 materi statistika. Dalam melaksanakan ulangan harian, guru telah membuat kisi-kisi dan soal ulangan harian yang mengacu pada IPK, namun tidak semua indikator soal ulangan harian sesuai dengan IPK yang telah ditetapkan. Rata-rata persentase kesesuaian soal terhadap IPK dari kelima subjek pada KD 3.1 dan KD 4.1 adalah 86,8% dengan kategori sangat sesuai. Rata-rata persentase kesesuaian soal terhadap IPK dari kelima subjek pada KD 3.2 dan KD 4.2 adalah 88,6% dengan kategori sangat sesuai.

Downloads

Download data is not yet available.

Author Biographies

Tuti Alawiyah, Universitas Riau

Universitas Riau, Kampus Bina Widya KM 12.5, Simpang Baru, Tampan, Pekanbaru, Riau, Indonesia

Yenita Roza, Universitas Riau

Universitas Riau, Kampus Bina Widya KM 12.5, Simpang Baru, Tampan, Pekanbaru, Riau, Indonesia

Maimunah Maimunah, Universitas Riau

Universitas Riau, Kampus Bina Widya KM 12.5, Simpang Baru, Tampan, Pekanbaru, Riau, Indonesia

References

Anggraeni, L. (2016). Peningkatan Kompetensi Guru Menyusun Butir Soal Bermutu Melalui Program Workshop. Jurnal Inovasi Pembelajaran Karakter (JIPK), 1(2), 1–9.

Arifa, F. N., & Prayitno, U. S. (2019). Peningkatan Kualitas Pendidikan: Program Pendidikan Profesi Guru Prajabatan dalam Pemenuhan Kebutuhan Guru Profesional di Indonesia. Aspirasi: Jurnal Masalah-Masalah Sosial, 10(1), 1–17. https://doi.org/10.46807/aspirasi.v10i1.1229

Depdiknas. (2017). Panduan Penelitian Oleh Pendidik Dan Satuan Pendidikan Sekolah Menengah Atas. 100.

Fitrianawati, M. (2017). Peran Analisis Butir Soal Guna Meningkatkan Kualitas Butir Soal, Kompetensi Guru Dan Hasil Belajar Peserta Didik. JPT : Jurnal Pendidikan Tematik, 2(3), 316–322.

Giani, Zulkardi, & Hiltrimuatin, C. (2015). Analisis Tingkat Kognitif Soal-soal Buku Teks Matematika Kelas VII Berdasarkan Taksonomi Bloom. Jurnal Pendidikan Matematika, 9(2), 37–39.

Indaryanti, I., Susanti, E., Nyimas, A., & Scristia, S. (2018). Analisis Kesesuaian Indikator terhadap Kompetensi Dasar pada Pelajaran Matematika oleh Guru Sekolah Menengah Palembang. Jurnal Gantang, 4(2), 103–109. https://doi.org/10.31629/jg.v4i2.1429

Isnawati, I., Jalinus, N., & Risfendra, R. (2020). Analisis Kemampuan Pedagogi Guru SMK yang sedang Mengambil Pendidikan Profesi Guru dengan Metode Deskriptif Kuantitatif dan Metode Kualitatif. INVOTEK: Jurnal Inovasi Vokasional Dan Teknologi, 20(1), 37–44. https://doi.org/10.24036/invotek.v20i1.652

Kurniasi, E. R., Yopa, & Karennisa, F. (2020). Analisis Soal Ulangan Harian Matematika Kelas IX SMP Negeri 1 Toboalo. Jurnal Ilmu Pendidikan (JIP) STIIP Kusuma Negara, 12(1), 43–52.

Marengke, M. (2019). Persepsi Konseptualitas Perakitan Butir Soal. Foramadiahi: Jurnal Kajian Pendidikan Dan Keislaman, 10(2), 190. https://doi.org/10.46339/foramadiahi.v10i2.122

Mauliandri, R., Maimunah, M., & Roza, Y. (2021). Kesesuaian Alat Evaluasi Dengan Indikator Pencapaian Kompetensi Dan Kompetensi Dasar Pada RPP Matematika. Jurnal Cendekia : Jurnal Pendidikan Matematika, 5(1), 803–811. https://doi.org/10.31004/cendekia.v5i1.436

Mili, B. (2020). Meningkatkan Kompetensi Guru Dalam Menyusun Butir Soal Bermutu Melalui Program Workshop Di Sd. Intelektiva : Jurnal Ekonomi, Sosial & Humaniora Meningkatkan, 01(11), 144–154.

Pangestika, R. R., & Alfarisa, F. (2015). Pendidikan Profesi Guru (PPG): Strategi Pengembangan Profesionalitas Guru Dan Peningkatan Mutu Pendidikan Indonesia Ratna Rosita Pangestika & Fitri Alfarisa. Prosiding Seminar Nasional, 9, 671–683.

Parni, P. (2020). Upaya meningkatkan keterampilan menyusun kisi-kisi penilaian melalui in house training. Teacher in Educational Research, 2(1), 22–30. https://doi.org/10.33292/ter.v2i1.61

Pauji, R. (2016). Pemanfaatan Hasil Evaluasi Pembelajaran Matematika SMA Di Kota Banjarmasin. Math Didactic: Jurnal Pendidikan Matematika, 2(3), 164–170.

Ruhimat, M. (2018). Kompetensi Pembuatan Instrumen Pengukuran Hasil Belajar Oleh Guru Ips Smp Di Kota Bandung. Lentera Pendidikan : Jurnal Ilmu Tarbiyah Dan Keguruan, 21(2), 176–187. https://doi.org/10.24252/lp.2018v21n2i4

Setiadi, H. (2016). Pelaksanaan Penilaian pada Kurikulum 2013. Jurnal Penelitian Dan Evaluasi Pendidikan, 20(2), 166–178. https://doi.org/10.21831/pep.v20i2.7173

Susiatin. (2019). Meningkatkan Kemampuan Guru Dalam Menyusun Kisi-Kisi Soal Dengan Metode Pendampingan Pola “OCF.” Jurnal Dinamika Manajemen Pendidikan, 4(1), 17–24. https://doi.org/10.26740/jdmp.v4n1.p17-24

Susilo, A., Junaedi, I., & Suyitno, H. (2015). Analisis Kemampuan Guru Matematika Dalam Mengimplementasikan Kurikulum 2013 Di Kota Semarang. Unnes Journal of Mathematics Education Research, 4(2), 130–138.

Syofyan, H. (2016). Penyuluhan dan Pelatihan Pendidikan Tentang Pembuatan Kisi-Kisi Soal untuk Guru-Guru d Yayasan Perguruan Birrul Waalidain Semplak Bogor. Jurnal Abdimas, 3(1), 12–17.

Published
2022-12-30
How to Cite
Alawiyah, T., Roza, Y., & Maimunah, M. (2022). Kemampuan guru matematika sekolah menengah atas dalam menyusun soal ulangan harian. Math Didactic: Jurnal Pendidikan Matematika, 8(3), 270-283. https://doi.org/10.33654/math.v8i3.1937
Abstract viewed = 201 times
PDF (Bahasa Indonesia) downloaded = 160 times