MEDIA PEMBELAJARAN LET’S READ MENINGKATKAN LITERASI MEMBACA PADA PEMBELAJARAN KURIKULUM MERDEKA
Abstract
Teknologi merupakan sarana yang mendukung keberlangsungan hidup masyarakat pada era globalisasi, khususnya pada bidang pendidikan di era revolusi 4.0. Ditengah pesatnya perkembangan globalisasi lahirlah berbagai dampak negatif terutama pada kalangan siswa dalam hal literasi. Literasi adalah kemampuan dan keterampilan yang harus dimiliki siswa terutama dalam bidang calistung dan pemecahan masalah dalam kehidupan sehari-hari. Ada berbagai permasalahan yang muncul dalam kegiatan literasi, seperti: minimnya minat baca siswa, kurangnya referensi dari guru, sulitnya melakukan pembiasaan literasi, serta minimnya kemampuan guru dalam bidang teknologi. Teknologi adalah salah satu solusi dalam permasalahan tersebut, karena saat ini para siswa banyak menghabiskan waktunya dalam penggunaan teknologi. Saat ini banyak platform yang mendukung dan mempermudah guru dalam mengembangkan media pembelajaran. Untuk mendukung minat baca siswa melalui teknologi, guru bisa menggunakan media pembelajaran yang kreatif dan inovatif. Salah satu media pembelajaran berbasis teknologi yang bisa kita gunakan adalah aplikasi Let’s Read. Dimana Lets’s Read merupakan salah satu aplikasi berbasis literasi digital yang menyediakan berbagai cerita bergambar dengan berbagai macam bahasa. Oleh karena itu media pembelajaran sendiri memiliki fungsi baik sebagai bahan untuk meningkatkan motivasi, menyajikan informasi, dan juga memberikan intruksi terkait materi yang dijelaskan kepada siswa. Sedangkan, fungsi dan juga manfaat dari aplikasi Let’s Read itu sendiri yaitu menumbuhkan rasa cinta tentang dunia literasi pada diri anak sejak dini, serta Let’s Read memiliki manfaat sebagai media dan juga stimulus yang bisa diberikan kepada anak untuk meningkatkan dan menanamkan minat baca dalam diri anak itu sendiri.