PEMANFAATAN APLIKASI MICROSOFT TEAMS DALAM PROSES E-LEARNING UNTUK MENINGKATKAN LITERASI DIGITAL SISWA SEKOLAH DASAR
Abstract
Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mendeskripsikan penerapan e-learning sebagai penguatan literasi digital siswa kelas V SDN 02 Mojorejo Kota Madiun. Metode penelitian ini adalah kualitatif deskriptif. Subjek dalam penelitian ini adalah siswa kelas V dan Guru kelas V SDN 02 Mojorejo Kota Madiun. Metode pengumpulan data adalah dengan teknik wawancara, angket, dan dokumentasi. Teknik analisis data adalah analisis model alir. Hasil penelitian menunjukkan bahwa pelaksanaan pembelajaran e-learning dapat meningkatkan literasi digital siswa kelas V SDN 02 Mojorejo Kota Madiun yang dilakukan dalam tiga aspek yang sudah dilaksanakan dengan baik yaitu literasi digital sebagai content pembelajaran, literasi digital sebagai media pembelajaran, dan literasi digital sebagai media komunikasi guru dan siswa. Pengorganisasian literasi digital terdiri dari tujuh komponen yaitu literasi informasi, digital scholarsip, learning skills, ICT literacy, career and identy management, communication and collaboration, dan media literacy.