MENINGKATKAN KEMAMPUAN GURU DALAM MENGEFEKTIFKAN PEMBELAJARAN MELALUI PROGRAM PEMBINAAN GURU DAN SUPERVISI AKADEMIK di MTsN 1 HULU SUNGAI UTARA

  • Ahmad Sapawiyansyah MTsN 1 Hulu Sungai Utara
Keywords: Kemampuan guru, Pembinaan guru, Supervisi akademik

Abstract

 

                Supervisi Akademi adalah kegiatan pengawasan  yang ditujukan untuk memperbaiki kondisi-kondisi dalam upaya meningkatkan kualitas produk didik melalui usaha memotivasi, membina dan mengarahkan orang-orang yang terkait dengan kegiatan akademik. Oleh karena itu dapat disimpulkan bahwa kegiatan supervise akademik sangat penting dan harus dilaksanakan secara kontinu oleh kepala madrasah kepada para pendidik. Sebab dengan supervisi akademik dapat memperbaiki kinerja pendidik yang muaranya dapat meningkatkan mutu pembelajaran itu sendiri. Pada Program pembinaan guru dan supervisi akademik tahap I siklus I total skor observasi mencapai 181 dan skor rata-rata adalah 8,8. Pada tahap ini hampir 61% guru sudah cukup baik dalam mengefektifkan pembelajaran. Pada Program pembinaan guru dan supervisi akademik tahap II siklus I total skor observasi mencapai 203 dan skor rata-rata adalah 9,7. Selanjutnya Program pembinaan guru dan supervisi akademik tahap III siklus I total skor observasi mencapai 212 dan skor rata-rata adalah 10. Hasil refleksi siklus I baik itu tahap I, II dan III adalah guru sudah mulai faham dan mampu dalam mengefektifkan pembelajaran walaupun belum maksimal karena skor yang di dapat dari hasil observasi adalah 8,6 lalu 9,7 lalu 10, dengan kriteria Skor maksimal tiap guru: 3X4 = 12, yang berarti kemampuan guru dalam mengefektifkan pembelajaran cukup baik. Pada siklus II ini, Kepala sekolah melaksanakan Program pembinaan guru dan supervisi akademik dengan 3 X pertemua yakni tahap I, II dan III. Pada tahap I siklus II guru sudah mulai faham dan mampu dalam mengefektifkan pembelajaran dan sudah maksimal karena skor yang di dapat dari hasil observasi adalah 11,4 dengan kriteria Skor maksimal tiap guru: 3X4 = 12, yang berarti Kemampuan guru dalam mengefektifkan pembelajaran sudah sangat baik.

Published
2022-06-30
Section
Articles
Abstract viewed = 24 times
pdf downloaded = 39 times