KEANEKARAGAMAN KUPU - KUPU DI DESA UJUNG BATU KECAMATAN PELAIHARI KABUPATEN TANAH LAUT

  • Abdul Hamid STKIP PGRI BANJARMASIN
  • Fujianor Maulana STKIP PGRI BANJARMASIN
Keywords: Jenis, Keanekaragaman, Kupu-kupu

Abstract

Kupu-kupu merupakan bagian dari kekayaan hayati yang harus dijaga kelestariannya. Kupu-kupu adalah serangga yang termasuk dalam ordo Lepidoptera, artinya serangga yang hampir seluruh permukaan tubuhnya tertutupi oleh lembaran-lembaran sisik yang memberi corak dan warna sayap kupu-kupu.  Kupu-kupu juga memberi andil yang sangat berarti dalam mempertahankan keseimbangan alam dengan bertindak sebagai penyerbuk pada proses pembuahan bunga bersama hewan penyerbuk lainnya. Desa ujung Batu merupakan salah satu desa dengan berbagai tipe habitat yang mendukung keberlangsungan hidup Kupu-Kupu. Tujuan dilakukannya penelitan ini adalah untuk mengetahui jenis Kupu-kupu dan bagaimana keanekaragaman kupu-kupu di Desa Ujung Batu Kecamatan Pelaihari Kabupaten Tanah Laut. Penelitian ini merupakan penelitian deskriptif. pengambilan sampel diakuan dengan menggunakan metode Garis Transek atau Line Transect. Area penelitian dibagi menjadi tiga Zona. Kupu-Kupu ditangkap menggunakan jaring dan diidentifikasi berdasarkan analisis morfologi. Teknik analisis data menentukan jenis dengan buku identifikasi Lilies, Untuk mengetahui keankearagaman dapat di hitung dengan Indeks Diversitas (Odum, 1996). Berdasarkan hasil penelitian ditemukan 18 jenis kupu-kupu di Desa Ujung Batu Kecamatan Pelaihari Kabupaten Tanah Laut.  Jenis yang ditemukan tergolong ke dalam 5 famili, yaitu 9 Spesies Nymphalidae, 4 Spesies Pieridae, 3 Spesies Papilionidae, 1 Spesies Lycaenidae dan 1 spesies Hesperiidae. Dari 18 jenis Kupu-kupu tersebut didapatkan indeks keanekaragaman yang tergolong dalam kategori sedang dengan nilai Hˈ sebesar 2,65.

Published
2021-12-31
Section
Articles
Abstract viewed = 325 times
PDF downloaded = 751 times